Yang Mau Keluar Rumah di Hari Libur, Jangan Lupa Simak Prakiraan Cuaca

Sabtu, 15 Oktober 2022 – 05:53 WIB
Yang Mau Keluar Rumah di Hari Libur, Jangan Lupa Simak Prakiraan Cuaca - JPNN.com Banten
BMKG mengumumkan prakiraan cuaca hari ini (15/10). Ilustrasi Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

banten.jpnn.com, SERANG - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi akan terjadi hujan ringan hingga lebat di beberapa wilayah di Provinsi Banten pada hari ini.

Berdasarkan informasi yang dihimpun JPNN Banten dari BMKG, hujan ringan hingga lebat akan terjadi pada hari ini (15/10).

Prakiraan cuaca dimulai di Kabupaten Lebak meliputi lima kecamatan yang terdiri dari Bayah, Binuangeun, Gunung Kencana, Malimping, dan Rangkasbitung.

Kondisi yang akan terjadi pada pagi hari cerah berawan, siang hujan ringan, dan malamnya kembali lagi ke situasi semula.

"Sementara untuk Kabupaten Pandeglang pada dini hari sampai malam akan berawan, kecuali pagi hari kondisinya akan cerah," tulis BMKG.

Sedangkan prakiraan cuaca di Kota Cilegon tidak jauh berbeda dengan Kabupaten Pandeglang yang diprediksi lebih banyak situasi berawan.

"Prakiraan cuaca di Kota Serang sendiri untuk dini hari akan berawan, pagi harinya cerah. Sisanya berawan begitu pun di wilayah Kabupaten Serang dengan suhu udara 23 sampai 33 celsius," tulisnya.

Prakiraan cuaca juga meliputi daerah Tangerang Raya.

Berikut ini prakiraan cuaca yang dikeluarkan BMKG pada Sabtu (15/10).
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News