Dinas Pendidikan Kota Serang Larang Siswa TK, SD, SMP Main Lato-Lato

Jumat, 03 Februari 2023 – 07:00 WIB
Dinas Pendidikan Kota Serang Larang Siswa TK, SD, SMP Main Lato-Lato - JPNN.com Banten
Kepala Dindikbud Kota Serang Tb M Suherman menunjukkan surat larangan bermain lato-lato. Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

banten.jpnn.com, KOTA SERANG - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Serang telah mengeluarkan surat edaran (SE) terkait larangan memainkan lato-lato di sekolah.

Larangan tersebut diperuntukkan bagi semua tingkatan dari taman kanak-kanak (TK), sekolah dasar (SD), dan sekolah menengah pertama (SMP).

SE terkait larangan memainkan lato-lato di sekolah dikeluarkan per 1 Februari 2023 ditandatangani langsung Kepala Dindikbud Kota Serang Tb M Suherman.

Suherman mengatakan sebelum adanya larangan memainkan lato-lato di sekolah, pihaknya mendapat laporan banyak masyarakat yang keberatan dengan permainan tersebut.

"Saya mendapatkan laporan dari masyarakat bahwa mereka keberatan dengan permainan lato-lato," ucapnya kepada JPNN Banten, Kamis (2/2).

Suherman menjelaskan pihaknya kemudian menidaklanjuti laporan tersebut dengan memerintahkan para pengawas sekolah sampai kabid untuk melakukan pengecekan. Apakah permainan lato-lato membahayakan atau tidak. 

"Hasil pengamatan kami di lapangkan permainan lato-lato ternyata dapat membahayakan, karena ada anak bermain terlalu keras hingga tidak terkontrol sampai mengalami luka," ujar dia.

"Sehingga orang tua menyesal kenapa lato-lato tidak ada larangan," tambahnya.

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Serang mengeluarkan surat edaran larangan memainkan lato-lato di sekolah karena berbahaya.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia