Berikut Cara Daftar & Daerah Tujuan Program Mudik Gratis dari Pemprov Banten

Selasa, 28 Maret 2023 – 14:30 WIB
Berikut Cara Daftar & Daerah Tujuan Program Mudik Gratis dari Pemprov Banten - JPNN.com Banten
Pemprov Banten menyediakan 20 bus untuk program mudik gratis Lebaran 2023. Ilustrasi Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

banten.jpnn.com, SERANG - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten menyediakan 20 bus untuk program mudik gratis Lebaran 2023.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Banten Tri Nurtopo mengatakan masyarakat yang ingin mengikuti program mudik gratis terlebih dahulu melakukan pendaftaran.

Pendaftaran dilakukan secara online yang akan dibuka mulai 3 April 2023.

"Untuk lebih lanjut informasi akan disampaikan melalui website atau situs resmi Dihub Banten," ujar Tri, Selasa (28/3).

Dia membeberkan daerah tujuan mudik gratis yang diselenggarakan Pemprov Banten, antara lain Jawa Timur, Jawa Barat, Yogyakarta, dan Lampung.

"Kami akan informasikan lebih lanjut kapan tanggal pemberangkatannya," tuturnya.

Sebelumnya diberitakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten membuka program mudik gratis Idulfitri 1444 Hijriah.

Sebanyak 20 bus dengan total kapasitas 900 orang disediakan untuk program mudik gratis di Lebaran tahun ini. 

Pemprov Banten menyediakan 20 bus untuk program mudik gratis Lebaran 2023.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News