Ribuan Guru Honorer Lulus Passing Grade Bakal Demo DPRD Banten

Sabtu, 13 Mei 2023 – 18:54 WIB
Ribuan Guru Honorer Lulus Passing Grade Bakal Demo DPRD Banten - JPNN.com Banten
Ribuan guru honorer lulus passing grade bakal menggelar aksi unjuk rasa di Kantor DPRD Provinsi Banten. Ilustrasi Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

banten.jpnn.com, SERANG - Forum Guru Honorer Negeri Lulus Passing Grade Seluruh Indonesia (FGHNLPGSI) bakal menggelar demonstrasi.

Aksi unjuk rasa bakal digelar pada Senin (15/5) di Kantor DPRD Provinsi Banten yang beralamat di Jalan Raya Syekh Nawawi Albantani, Kecamatan Curug, Kota Serang.

Ketua Umum FGHNLPGSI Heti Kustrianingsih mengatakan ada beberapa tuntutan yang akan disampaikan langsung kepada wakil rakyat dalam hal ini DPRD Provinsi Banten.

"Kami menuntut agar Pemprov Banten membuka formasi PPPK guru sesuai dengan peraturan Menteri Keuangan Nomor 22/PMK.07/2022," ucap Heti, Sabtu (13/5).

"Kuota PPPK guru sesuai dengan peraturan Menteri Keuangan itu jumlahnya sekitar 5.344 formasi," sambungnya.

Heti menegaskan estimasi massa yang ikut menyuarakan aspirasi kurang lebih sekitar 1.600 orang.

"Semua massa aksi adalah guru honorer yang lulus passing grade pada seleksi PPPK," jelas dia.

Dia berharap aksi unjuk rasa nanti berjalan lancar sesuai dengan harapan ribuan guru lulus passing grade.

Ribuan guru honorer lulus passing grade di Banten mulai memanas. Senin, 15 Mei 2023 bakal menjadi bukti.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News