Pembangunan Tol Serang-Panimbang Seksi 2 Kapan Selesai?

Jumat, 24 Mei 2024 – 02:53 WIB
Pembangunan Tol Serang-Panimbang Seksi 2 Kapan Selesai? - JPNN.com Banten
Pembangunan Tol Serang-Panimbang. ANTARA/Mansur

banten.jpnn.com, SERANG - Pembangunan Tol Serang-Panimbang (Serpan) Seksi 2 diharapkan selesai tepat waktu pada Desember 2024.

Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Provinsi Banten Virgojanti mengatakan telah melakukan pertemuan dengan Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP) Helson Siagian untuk mengurai permasalahan yang diperkirakan dapat menghambat target penyelesaian Proyek Strategis Nasional (PSN) Serang-Panimbang.

"Rapat Koordinasi ini untuk mengurai dan menindaklanjuti berbagai permasalahan yang diperkirakan dapat menghambat target penyelesaian pembangunan PSN Tol Serang-Panimbang Seksi 2," katanya, Kamis.

Dia mengatakan bersama dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN) dan Pemerintah Kabupaten Lebak, Pandeglang serta Serang, berbagai permasalahan yang telah diinventarisasi kemudian dibahas mulai dari wilayah Rangkasbitung, Cileles Kabupaten Lebak, hingga Bojong, Kabupaten Pandeglang, dengan target penyelesaian pembebasan lahan diperkirakan rampung pada bulan Juni 2024.

"Alhamdulillah sudah dikemukakan berbagai permasalahan dan target penyelesaian pembebasan lahannya diperkirakan bisa diselesaikan pada bulan Juni," katanya.

Sehingga pelaksanaan pembangunan konstruksi main road toll-nya dan pembangunan jalan jalur utama juga bisa diselesaikan sesuai dengan target yaitu di bulan Desember.

Pemerintah Provinsi Banten sendiri sudah memperbaharui Surat Keputusan Gubernur tentang Penetapan Lokasi Pengadaan Tanah Ruas Tol Serang-Panimbang.

"Mudah-mudahan berbagai permasalahan pembangunan PSN ini segera selesai dalam waktu yang tidak terlalu lama, dan pelaksanaan pembangunannya lancar dan selesai tepat waktu sesuai target. Sehingga kemanfaatannya dapat dirasakan oleh masyarakat Banten," katanya.

Pembangunan Tol Serang-Panimbang Seksi 2 diharapkan selesai tepat waktu pada Desember 2024.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News