Wapres Ma'aruf Amin: Pancasila Itu Kalimatun Sawa
banten.jpnn.com, CURUG - Wakil Presiden (Wapres) KH Ma'aruf Amin menghadiri acara penguatan pembinaan ideologi pancasila kepada aparatur sipil negara (ASN) di Provinsi Banten.
Acara digelar di Pendopo Gubernur Banten KP3B, Jalan Raya Syekh Nawawi Albantani, Kecamatan Curug, Kota Serang.
Ma'aruf Amin mengatakan pancasila merupakan dasar negara yang sangat relevan dalam menghadapi segala tantangan zaman.
"Pancasila dalam sejarahnya selalu dihadapkan dengan tantangan tidak ringan, tetapi, selalu berdiri kukuh," ucap Ma'aruf Amin di Serang, Senin (14/11).
Ma'aruf mengungkapkan lahirnya pancasila merupakan hasil kesepakatan yang mulai menyatukan semua orang dan golongan menjadi sebuah ideologi negara.
"Kalau bahasa agamanya, pancasila itu 'kalimatun sawa' yang artinya titik temu mengedepankan persamaan serta mempersatukan perbedaan," ujarnya.
Dia menegaskan bahwa pancasila dengan agama tidak bertentangan, apalagi menjatuhkan. Justru saling mengukuhkan.
"Sorang muslim yang baik, dia adalah yang pancasilais dan sebaliknya," kata dia.
Wapres Ma'aruf Amin mengatakan pancasila dalam sejarahnya selalu dihadapkan dengan tantangan tidak ringan, tetapi, selalu berdiri kukuh.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News