GP Ansor Banten Buat 5 Pernyataan Sikap soal Kasus Anak Pejabat Ditjen Pajak
banten.jpnn.com, SERANG - Pengurus Wilayah GP Ansor Banten mengeluarkan pertanyaan sikap atas peristiwa penganiayaan yang menimpa David.
David menjadi korban penganiayaan yang dilakukan Mario Dandy Satriyo alias MDS (20), anak pejabat Ditjen Pajak Kementerian Keuangan.
Ketua GP Ansor Banten Ahmad Nuri mengatakan pihaknya mengecam tindakan yang dilakukan Mario Dandy terhadap David.
"Penganiayaan yang dilakukan Mario Dandy terhadap David mengakibatkan terjadinya kritis dan koma hingga saat ini. Maka dari itu, kami keluarga besar Ansor Banser, NU, dan Pagar Nusa menyatakan sikap," ucap Nuri kepada JPNN Banten, Selasa (28/2).
"Kami menyatakan sikap, satu mengutuk tindakan kekerasan yang dilakukan Mario Dandy," sambungnya.
Kemudian, yang kedua meminta kepada aparat penegak hukum untuk mengusut tuntas kasus kekerasan yang terjadi serta meminta pelaku dihukum seberat-beratnya dengan aturan yang berlaku di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
"Selanjutnya, ketiga meminta kepada ayahanda David untuk tetap sabar agar anaknya diberikan kesembuhan," ujar Nuri.
Pihaknya berjanji akan selalu melakukan doa serta mujahadah untuk kesembuhan David.
GP Ansor Banten bikin pernyataan mencengangkan soal kasus penganiyaan yang dilakukan anak pejabat Ditjen Pajak.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News