Pj Gubernur Banten: Daging Kurban Diutamakan untuk Keluarga dengan Anak Stunting

Senin, 11 Juli 2022 – 19:15 WIB
Pj Gubernur Banten: Daging Kurban Diutamakan untuk Keluarga dengan Anak Stunting - JPNN.com Banten
Pj Gubernur Banten Al-Muktabar. Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

banten.jpnn.com, KOTA SERANG - Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al-Muktabar mengatakan pembagian daging kurban akan diutamakan pada keluarga stunting dan gizi buruk.

Menurutnya, cara itu merupakan upaya pemerintah untuk mengentaskan permasalahan stunting dan gizi buruk.

"Salah satu peruntukan hewan kurban tahun ini akan diberikan kepada keluarga dengan anak stunting dan gizi buruk," kata Al-Muktabar.

Dia menambahkan penanganan stunting merupakan program presiden, salah satu caranya dengan memberikan makanan yang bergizi.

"Pengentasan stunting dan gizi buruk program Presiden Joko Widodo dengan memberikan makanan yang memiliki gizi," kata dia.

Al-Muktabar mengungkapkan ada 60 ekor hewan kurban Pemprov Banten, yang terdiri dari 43 sapi, delapan kerbau, sembilan kambing.

"15 ekor disalurkan untuk anak stunting dan gizi buruk selebihnya akan disalurkan oleh DKM Masjid Raya Al-Bantani," tuturnya.

"Salah satu hewan kurban ada bantuan dari Presiden Jokowi yang bobotnya 1,2 ton," jelasnya. (mcr34/jpnn)

Pj Gubernur Banten mengatakan pembagian daging kurban akan diutamakan pada keluarga stunting dan gizi buruk.

Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Abdul Malik Fajar

Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News