Banten Targetkan Angka Stunting 2024 Merosot Jauh

Senin, 10 April 2023 – 05:00 WIB
Banten Targetkan Angka Stunting 2024 Merosot Jauh - JPNN.com Banten
Plh Sekda Provinsi Banten Virgojanti. Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

banten.jpnn.com, SERANG - Pemprov Banten menargetkan angka stunting pada 2024 berada di bawah 14 persen.

Target tersebut bagian dari isu tematik program prioritas pembangunan.

Plh Sekda Provinsi Banten Virgojanti mengatakan ada beberapa langkah untuk menurunkan angka stunting.

Dia mengatakan menurunkan angka stunting dibangun dengan komitmen bersama serta melakukan kolaborasi nyata dari semua unsur.

"Konvergensi aksi yang harus dilakukan ialah membangun komitmen serta kolaborasi antara organisasi perangkat daerah (OPD). Baik dengan pemerintah pusat maupun daerah," ucap Virgojanti, Minggu (9/4).

Virgojanti menjelaskan kolaborasi nyata dilakukan dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) yang memiliki kewenangan serta bertanggung jawab atas fasilitas atau sarana.

"Kolaborasi nyata itu mengenai hadirnya fasilitas, seperti rumah sakit, instalasi, dan ketersediaan sanitasi air," jelasnya.

Selain itu kolaborasi juga dilakukan dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) yang memiliki peran untuk mengedukasi masyarakat dalam pencegahan stunting.

Pemprov Banten miliki target baru penanganan stunting di 2024.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News