Perbaikan Jalan di Cilegon Menuju Pelabuhan Ciwandan Rampung

Senin, 10 April 2023 – 14:52 WIB
Perbaikan Jalan di Cilegon Menuju Pelabuhan Ciwandan Rampung - JPNN.com Banten
Perbaikan Jalan Lingkar Selatan (JLS) yang merupakan jalur mudik Lebaran 2023 menuju Pelabuhan Ciwandan. Foto: Diskominfosantik Kota Cilegon

banten.jpnn.com, CILEGON - Wali Kota Cilegon Helldy Agustian memastikan perbaikan Jalan Lingkar Selatan (JLS) yang merupakan jalur mudik Lebaran 2023 telah rampung.

Helldy mengatakan proses berbaikan JLS yang berlubang awalnya ditargetkan rampung sebelum H-10 Lebaran.

"Target yang ditentukan pemerintah pusat perbaikan selesai 13 April 2023. Tetapi, kami Minggu, 9 April 2023 perbaikan sudah selesai," ucap Helldy, Senin (10/4).

"Jadi, perbaikan jalan tiga hari lebih cepat dari waktu yang ditargetkan. Kami akan tetap upayakan jalan-jalan yang rusak untuk langsung diperbaiki," sambungnya.

Helldy menegaskan perbaikan JLS merupakan hasil kerja sama antara pemerintah dengan perusahaan yang ada di Kota Cilegon.

"Kami bersama Forum Industri Peduli JLS bekerja sama agar jalur menuju Pelabuhan Ciwandan tidak rusak atau berlubang lagi," ujarnya.

Dia membeberkan proses pengaspalan yang dilakukan pada Minggu (9/4) merupakan bantuan dari PT Chandra Asri Petrochemical berupa 661.000 lembar plastik.

"Jadi, pengaspalan mixing dengan plastik ini sangat kuat, kerena tahan terhadap air," kata dia.

Jalur mudik menuju Pelabuhan Ciwandan Cilegon sudah rampung sebelum H-10 Lebaran 2023.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News