Heboh, Perempuan Ini Mengaku Dinikahi Ustaz Yusuf Mansur
"Di pertemuan kedua, beliau itu bermaksud meminta. Jadi, kan, saya berniat hijrah dan kalau mau diajarin sama dia, katanya enggak bisa berduaan, harus menikah dahulu," tuturnya.
Namun, selama pernikahan, Ana mengaku tak pernah diperlakukan selayaknya pasangan suami dan istri oleh ustaz Yusuf Mansur.
Selama dua tahun pernikahan, keduanya tak pernah bertemu, kecuali UYM menghubungi Ana lebih dahulu.
Ana mengatakan UYM, bahkan tidak memberikan nafkah finansial kepadanya selama dua tahun.
Pada momen tersebut, Ana mengaku dijanjikan akan dibimbing belajar agama lebih baik. Namun, kenyataannya dia tidak mendapatkan ilmu apa pun.
"Saya merasa dirugikan karena dinikahi di usia produktif 34 tahun. Saya dijanjikan pekerjaan di Jakarta, setelah saya resign, tetapi, hingga cerai sekarang tidak ada," tuturnya.
Meskipun merasa janggal dengan pernikahannya, Ana mengaku takut untuk protes kepada UYM.
Alhasil, dia pun mempertahankan pernikahan tersebut selama dua tahun, hingga akhirnya diceraikan pada 2013.
Ustaz Yusuf Mansur diterpa isu miring. Perempuan bernama Ana mengaku pernah dinikahi Yusuf Mansur secara siri.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News