Jalan di Tangerang Terbelah karena Longsor, Akses Warga Dialihkan

Rabu, 06 November 2024 – 13:09 WIB
Jalan di Tangerang Terbelah karena Longsor, Akses Warga Dialihkan  - JPNN.com Banten
Jalan Rancahur, Desa Karang Tengah, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang - Parung Panjang, Kabupaten Bogor dilanda bencana tanah longsor pada Selasa (5/11/2024). ANTARA/Azmi

"Iya, jalan rusak ditutup dari hulu ke hilir sehingga kami amankan juga antisipasi warga lintas ke sini, kami blok," kata dia.

Sebelumnya, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang melaporkan bahwa kondisi Jalan Rancahur, Desa Karang Tengah, Kecamatan Pagedangan, terputus akibat hujan deras yang menyebabkan terjadinya bencana tanah longsor.

"Kejadian tadi sore sekitar pukul 16.50 WIB, di mana tadi terjadi hujan cukup deras yang mengakibatkan terjadinya pergerakan tanah hingga terjadi longsor," kata Kepala Bidang Penanganan Kebakaran pada Badan Penanggulangan Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Agun Guntara.

Pada kejadian bencana alam itu dapat dipastikan tidak ada korban jiwa baik itu luka maupun meninggal.

"Sampai saat ini belum ada laporan untuk korban jiwa," ucap dia. (antara/jpnn)

Polisi melakukan pengalihan arus lalu lintas kendaraan akibat Longsor yang memutus jalan di Tangerang.

Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia