Buntut 3 Polisi di Lampung Tewas, Kapolri Ingatkan Anggota Berhati-hati

banten.jpnn.com, SERANG - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan investigasi kematian tiga polisi saat bertugas di Kabupaten Way Kanan, Lampung telah berlangsung.
Menurut Listyo, proses pengungkapan kasus penembakan tiga anak buahnya itu akan dilakukan secara transparan.
Bahkan, kata dia, pihaknya telah bersepakat dengan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto untuk melakukan investasi bersama.
"Saya dengan Bapak Panglima (Jenderal TNI Agus Subiyanto) sudah sepakat untuk bersama-sama melakukan investigasi serta menuntaskan hal-hal yang nanti ditemukan di lapangan," ucap Jenderal Listyo di Serang.
Dia memastikan Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika bersama Danrem/043 Garuda Hitam Brigjen TNI Rikas Hidayatullah terus melakukan investigasi kematian tiga polisi yang gugur saat menggerebek judi sabung ayam.
Kendati demikian, pihaknya meminta kepada seluruh anggota Polri untuk tetap semangat dalam bertugas terutama terus menjadi pengayom masyarakat.
Baca Juga:
"Kami selalu mendorong kepada seluruh anggota untuk terus bekerja dengan baik serta semangat," ujar dia.
"Hati-hati dan selalu menjaga sinergitas serta soliditas untuk kepentingan rakyat," imbuh Jenderal Listyo. (mcr34/jpnn)
Proses investasi penembakan tiga polisi di Lampung digarap secara bersama-sama TNI dan Polri.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Abdul Malik Fajar
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News