Warga Lampung Tewas di Tol Tangerang-Merak, Begini Kesaksian Ari Wibowo

Rabu, 13 Maret 2024 – 15:19 WIB
Warga Lampung Tewas di Tol Tangerang-Merak, Begini Kesaksian Ari Wibowo - JPNN.com Banten
Garis polisi di TKP bunuh diri. Ilustrasi Foto: Rizki Ganda Marito/JPNN.com

banten.jpnn.com, SERANG - Sopir truk asal Lampung ditemukan tewas gantung diri di bahu Tol Tangerang-Merak pada Selasa sore (12/3).

Identitas sopir tersebut bernama Muhammad Nurhapif (24) mengendarai mobil truk Fuso dengan nopol BE-8945-UQ.

Kasatreskrim Polres Serang AKP Andi Kurniady Eka Setyabudi mengatakan sopir truk tersebut tewas tergantung di pintu sebelah kiri kendaraannya.

"Korban tewas gantung diri di pintu mobilnya dengan terjerat kain sarung," ucap Andi, Rabu (13/3).

Dia mengatakan Nurhapif pertama kali diketahui Ari Wibowo yang merupakan kernet dari korban.

Andi menjelaskan korban merupakan sopir truk lintas Sumatera berangkat dari Tangerang menuju Lampung.

"Di tengah perjalanan korban memutuskan untuk istirahat di Tol Tangerang-Merak Km 52, kemudian meminta Ari untuk bergantian posisi duduk," katanya.

Selama dalam peristirahatan di KM 52, kata Andi, sekitar setengah jam korban melakukan aktivitas di luar mobil kemudian masuk kembali.

Nurhapif, warga Lampung ditemukan tewas di Tol Tangerang-Merak pada Selasa sore (12/3).
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News