Honorer Janda Anak 2 Sampaikan Hal Ini kepada Gubernur, Lihat di Tangannya

Selasa, 16 Agustus 2022 – 13:23 WIB
Honorer Janda Anak 2 Sampaikan Hal Ini kepada Gubernur, Lihat di Tangannya - JPNN.com Banten
Afdiah, honorer janda anak dua yang menyuarakan aspirasi ingin menjadi ASN atau PPPK tanpa mengikuti tes, Senin (15/8). Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

banten.jpnn.com, SERANG - Afdiah, honorer yang bekerja di biro umum Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Banten ikut menyuarakan aspirasi, Senin (15/8).

Janda dua anak itu merupakan salah satu dari ribuan massa aksi honorer yang menuntut kesejahteraan.

Dia memohon kepada gubernur  Banten.

"Kami mohon untuk dibukanya pegawai negeri sipil (PNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) langsung diangkat tanpa melewati tes," ucap Afdiah di hadapan ribuan honorer dan pejabat Pemprov Banten, Senin (15/8).

Afdiah mengatakan buat honorer yang telah mengabdi lama tidak mungkin untuk belajar kembali mengikuti tahapan seleksi.

"Yang ada, kami di sini hanya menunggu gajian kapan, gajian kapan," ujarnya sambil membawa bendera di tangannya.

Sebagai orang tua tunggal buat anaknya, Afdiah sangat berharap bisa menjadi ASN atau PPPK tanpa tes.

"Apalagi memiliki anak yang sudah SMA atau kuliah, kami berharap sekali, pak, bisa menjadi ASN atau PPPK tanpa tes," ujarnya.

Afdiah, honorer janda anak dua bekerja di biro umum Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Banten.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia