Polri Buka Pendaftaran, Berikut Persyaratannya

Kamis, 15 September 2022 – 04:27 WIB
Polri Buka Pendaftaran, Berikut Persyaratannya - JPNN.com Banten
Kasubbag Diapers Kompol Tesyar Rhofadli. Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

banten.jpnn.com, SERANG - Polri kembali membuka pendaftaran Tamtama Brimob.

Pendaftaran dimulai dari 12 September sampai 21 September 2022 melalui online dengan laman penerimaan.polri. go.id.

Kasubbag Diapers Polda Banten Kompol Tesyar Rhofadli mengatakan kuota penerimaan tamtama sebanyak 1.600 terbagi menjadi dua.

"Jumlah 1.500 diperuntukkan Tamtama Brimob, sementara 100 lainnya untuk Tamtama Polair," ucap Kompol Tesyar, Rabu (14/9).

"Kuota tersebut se-Indonesia, untuk Polda Banten belum diketahui berapa jumlahnya," sambung dia.

Kompol Tesyar menambahkan persyaratan yang harus dilengkapi, di antaranya warga negara Indonesia, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan setia NKRI berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar (UUD) 1945.

"Pendidikan paling rendah SMU atau sederajat, usia minimal 18 tahun pada saat dilantik Polri, sehat jasmani dan rohani, serta tidak pernah dipidana," jelas dia.

"Penerimaan tamtama Polri khusus untuk pria," katanya.

Polri membuka pendaftaran dengan jumlah kuota sebanyak 1.600. Buruan daftar, jangan sampai ketinggalan.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News