Pertigaan Cibadak Tangerang Memakan Korban, Ya Tuhan
banten.jpnn.com, CIKUPA - Seorang pengendara motor Honda Beat meregang nyawa seusai tubuhnya terlindas truk tronton di Jalan Raya Serang, Kilometer (Km) 21 pertigaan Cibadak, Cikupa, Kabupaten Tangerang.
Insiden itu terjadi pada Sabtu dini hari sekitar pukul 00.30 WIB.
Kecelakaan terjadi antara motor Honda Beat bernopol A-5216-XS dikendarai pria berinisial US (41). Dia terlindas truk tronton berwarna merah yang pergi begitu saja seusai kejadian.
Kasat Lantas Polresta Tangerang Kompol Fikry Ardiansyah mengatakan akibat dari kecelakaan tersebut US meninggal dunia.
"Sementara pengemudi truk tronton melarikan diri dengan ciri mobil merah," ucap Kompol Fikry Ardiansyah, Sabtu (17/9).
Kompol Fikry menambahkan kronologi kejadian bermula saat motor Honda Beat yang dikendarai korban melaju dari arah Balaraja menuju Cikupa.
Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP) korban mencoba mendahului truk tronton, kerena tidak cukup ruang gerak akibatnya US membentur pembatas tengah jalan.
"Kemudian, US terjatuh masuk ke kolong truk tronton hingga terlindas," ujar dia.
US meregang nyawa di pertigaan Cibadan, Cikupa, Kabupaten Tangerang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News