Bongkar Pengoplosan Beras Bulog Berjamur, Kapolres Serang Menyamar Jadi Pembeli
Jumat, 08 Maret 2024 – 11:39 WIB

Kapolres Serang AKBP Candra Sasongko (pojok kiri) saat berpura-pura menjadi pembeli beras Bulog berjamur yang dioplos menjadi premium. Foto: Supplied
Kapolres Serang AKBP Candra Sasongko mengatakan kasus pengoplosan beras Bulog berjamur terungkap pada awal Maret 2024.
"Kami amankan satu orang pelaku berinisial ST (46) yang merupakan pemilik usaha," ucap Chandra kepada JPNN Banten, Kamis (7/3).
Chandra menjelaskan modus yang dilakukan pelaku ialah mengoplos beras Bulog yang sudah berjamur menjadi jenis premium.
"Jadi, modusnya memutihkan beras yang tidak layak konsumsi dengan memberikan pewangi menggunakan vanili," ujarnya. (mcr34/jpnn)
Kapolres Serang AKBP Candra Sasongko menyamar sebagai pembeli untuk membongkar kasus pengoplosan beras Bulog berjamur menjadi jenis premium.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Abdul Malik Fajar
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News