Ratusan Remaja Serang Polisi Pakai Petasan
"Ketika dilakukan pengejaran ratusan remaja tersebut akhirnya terpojok di jalan buntu. Namun, hal yang tidak terduga terjadi mereka malah melawan petugas menggunakan petasan kembang api," tutur dia.
Ketika diamankan, ratusan remaja tersebut mengaku hendak melakukan sahur on the road.
"Akan tetapi, pada kenyataannya ratusan remaja itu kedapatan membawa petasan serta benda tajam lainnya," ungkapnya.
Dia membeberkan remaja yang terjaring kemudian dibawa ke Mapolresta Serang Kota untuk dilakukan pendataan.
"Proses penanganannya ketika perbuatan mereka tidak ada unsur pidananya, maka akan kami lakukan pembinaan," tutur Kompol Iwan. (mcr34/jpnn)
Berdalih sahur on the road, ratusan remaja tawuran dan menyerang polisi pakai petasan.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Abdul Malik Fajar
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News