Info Penting Kasus Penembakan Debt Collector, Waduh, Tak Disangka

Senin, 19 September 2022 – 22:55 WIB
Info Penting Kasus Penembakan Debt Collector, Waduh, Tak Disangka - JPNN.com Banten
Kapolsek Balaraja Kompol Yudha Hermawan. Foto: Humas Polda Banten

banten.jpnn.com, BALARAJA - Jajaran Polsek Balaraja masih melakukan pendalaman kasus penembakan seorang debt collector bernama Muharroiyamin (32).

Penembakan itu terjadi di Kawasan Olex, Kampung Nagreg, Balaraja, Kabupaten Tangerang.

Kapolsek Balaraja Kompol Yudha Hermawan mengatakan hingga saat ini pihaknya masih mengalami kesulitan dalam mengungkap indentitas pelaku.

"Proses penyelidikan terus berjalan, indentitas pelaku belum terungkap, karena pada saat kejadian tersangka menggunakan masker. Selain itu di tempat kejadian perkara (TKP) tidak ada CCTV," kata Yudha, Senin (19/9).

Yudha mengatakan insiden penembakan terjadi pada Kamis (15/9) sekitar pukul 11.00 WIB

"Ketika penembakan terjadi saksi dari warga sekitar tidak ada yang melihat langsung, hanya mengetahui setelah tertembak," ujarnya.

Kompol Yudha juga mengaku telah melakukan upaya pengecekan nomor polisi pada kendaraan yang digunakan pelaku. Ternyata tidak terdaftar di Samsat.

"Saat kami mengecek kendaraan milik pelaku ternyata nopolnya tidak terindentifikasi, diduga motor tersebut menggunakan pelat palsu atau hasil kejahatan," tuturnya.

Polisi masih melakukan pendalaman kasus penembakan seorang debt collector.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News