Menjamu Arema di Tangerang, Persita Siapkan Strategi Berbeda

Minggu, 20 April 2025 – 01:00 WIB
Menjamu Arema di Tangerang, Persita Siapkan Strategi Berbeda - JPNN.com Banten
Penyerang Arema FC Dalberto Luan mencoba melewati pemain Persita Tangerang dalam pertandingan di Stadion Soepriadi, Kota Blitar, Jawa Timur, Selasa (3/12/2024). (ANTARA/HO-MO Arema FC)

banten.jpnn.com, TANGERANG - Persita Tangerang akan menjamur Arema FC pada pekan ke-29 Liga 1 Indonesia di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (20/4).

Pelatih Persita Fabio Lefundes sudah menyiapkan strategi berbeda saat menghadapi Singo Edan.

Lefundes menjelaskan perubahan strategi terkadang perlu dilakukan, sama seperti yang dia lakukan pada laga menghadapi Barito Putera pekan lalu.

"Tetapi, di setiap laga akan berbeda strateginya dan untuk besok kami akan melakukan hal lain. Besok baru kami akan melihatnya dan menikmatinya pertandingannya. Kita akan melihatnya," kata Lefundes dikutip dari laman resmi klub, Sabtu.

Pada pertandingan kontra Barito Putera pekan lalu, bek tengah Javlon Guseynov ditempatkan sebagai gelandang bertahan dan hal itu turut membantu Persita Tangerang meraih kemenangan.

Pelatih asal Brasil itu melanjutkan jika kemenangan atas Barito Putera ini memberikan dampak positif untuk anak-anak asuhnya yang kini moralnya tengah terangkat.

Mantan pelatih Madura United ini menambahkan jika Persita Tangerang kini berambisi untuk melanjutkan tren positif dan melewati enam pertandingan sisa di Liga 1 Indonesia musim ini dengan maksimal.

"Tentu saya mau meraih semua kemenangan di laga tersisa, tapi itu tak mudah. Semuanya mungkin terjadi, kita pernah bermain buruk tapi menang, begitu juga sebaliknya, tetapi, sekarang kami sudah meraih poin yang sama dengan musim lalu," jelas Lefundes.

Pelatih Persita Fabio Lefundes sudah menyiapkan strategi berbeda saat menghadapi Arema FC hari ini.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia