Wako Cilegon Diapit Anak Muda Membanggakan

"Kalian sudah sampai saat ini, mewakili Cilegon serta Provinsi Banten untuk membuat orang tua bangga. Apalagi kalau nanti sampai juara, tetapi, itu jangan dijadikan beban," tuturnya.
Helldy dalam kesempatan tersebut memberikan hadiah berupa uang pembinaan untuk ketiga peserta MTQ.
Mereka yang akan mengikuti MTQ, di antaranya Mufid Arosyid cabang tahfiz 30 juz putra, Rihwatun Nihlah qiraat muratal remaja putri, dan Muhammad Faqih Rohman tilawah anak-anak putra.
Rihwatun Nihlah mengucapkan terima kasih kepada wakil Kota Cilegon atas motivasi serta dukungannya.
"Terima kasih atas dukungannya kami akan berusaha untuk tampil sebaik-baiknya," kata dia. (mcr34/jpnn)
Wali Kota (Wako) Cilegon Helldy Agustian memberikan motivasi kepada tiga anak muda berbakat.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Abdul Malik Fajar
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News