Banten Kirim Logistik & Sukarelawan Bantu Korban Gempa Cianjur

Rabu, 23 November 2022 – 01:54 WIB
Banten Kirim Logistik & Sukarelawan Bantu Korban Gempa Cianjur - JPNN.com Banten
Pelepasan pasukan taruna siaga bencana (Tagana) dan bantuan logistik dari Provinsi Banten untuk penanganan korban gempa di Cianjur, Jawa Barat (Jabar). Selasa (22/11). Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

banten.jpnn.com, SERANG - Pemprov Banten mengirimkan logistik serta pasukan taruna siaga bencana (Tagana) untuk membantu penanganan korban gempa di Cianjur, Jawa Barat (Jabar).

Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al-Muktabar mengatakan bantuan dikirim ke Kabupaten Cianjur untuk membantu meringankan masyarakat yang terdampak gempa.

"Kami menyiapkan bantuan kemanusiaan untuk meringankan beban dari saudara-saudara (yang terdampak gempa di Cianjur, red)," ucapnya kepada JPNN Banten, Selasa (22/11).

Al-Muktabar menerangkan pihaknya mengirimkan bantuan logistik dengan nilai keseluruhan mencapai Rp 200 juta.

"Bantuan-bantuan yang kami kirim meliputi makanan serta peralatan lainnya yang dibutuhkan di sana," kata dia.

Dia juga mengimbau kepada masyarakat Banten untuk selalu berhati-hati, karena bencana alam tidak bisa diprediksi kapan akan terjadi.

Perbanyak bermunajat serta berdoa agar alam bersahabat hingga semua terhindar dari segala marabahaya.

"Datangnya bencana tidak ada yang mengharapkan. Akan tetapi, semua tidak bisa melawan alam," kata dia.

Pemprov Banten mengirim logistik serta pasukan Tagana untuk membantu penanganan korban gempa Cianjur.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News