Nelayan Mengeluh Hasil Tangkapan Ikan, DPRD Bakal Panggil DKP Banten

Sabtu, 04 Maret 2023 – 19:24 WIB
Nelayan Mengeluh Hasil Tangkapan Ikan, DPRD Bakal Panggil DKP Banten - JPNN.com Banten
Wakil Ketua DPRD Provinsi Banten M Nawa Said Dimyati. Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

"Pendapatan ikan kosong paling untuk saat ini puluhan kilogram, seringnya dapat tujuh sampai sepuluh kilogram," kata dia.

Dia menuturkan menurunnya hasil tangkapan ikan berpengaruh pada penghasilan yang didapat.

"Penghasilan kalau cuaca bagus Rp 1 juta terkadang Rp 500 ribu, seringnya tekor apalagi musim angin seperti ini," ujarnya.

"Ikan dijual Rp 700 ribu atau Rp 500 ribu juga maksa," sambungnya.

Darna mengatakan apabila ingin mendapatkan tangkapan lebih banyak nelayan harus berlayar sampai di Perairan Lampung.

"Banyak nelayan yang memilih menangkap ikan di Lampung alasannya, karena pendapatan lebih lumayan di sana. Di sini (perairan Banten, red) sepi ikannya," ujarnya.

Dia mengaku modal untuk melaut terbilang besar terlebih untuk bahan bakar minyak (BBM).

"Modal melaut Rp 300 ribu, sementara untuk solar minimal itu Rp 250 ribu sekali melaut berangkat subuh pulang sore hari," kata dia. (mcr34/jpnn)

Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Banten bakal dipanggil DPRD, ada kaitannya dengan nelayan.

Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Abdul Malik Fajar

Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News