Wali Kota Serang: Bila Ada Harta Lebih Berkurbanlah untuk Berbagi

Senin, 11 Juli 2022 – 14:19 WIB
Wali Kota Serang: Bila Ada Harta Lebih Berkurbanlah untuk Berbagi - JPNN.com Banten
Penyerahan hewan kurban dari Pemkot Serang kepada DKM Ats-Tsauroh, Minggu (10/7). Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

banten.jpnn.com, KOTA SERANG - Wali Kota Serang Syafrudin mengajak masyarakat yang memiliki harta lebih untuk berkurban.

Menurutnya, dengan berkurban dapat memberikan kebahagiaan untuk orang lain.

"Tujuannya semata-mata untuk saling berbagi," ucap Syafrudin, Minggu (10/7).

Dia menambahkan Pemkot Serang sudah menyiapkan 76 hewan kurban yang terdiri dari sembilan sapi, tujuh kerbau, dan 60 kambing untuk Iduladha tahun ini.

"Hewan kurban diberikan kepada yang berhak. Walaupun jumlahnya tidak dapat memenuhi sepenuhnya," tuturnya.

"Yang menerima seperti majelis taklim, pondok pesantren, organisasi masyarakat dan lainnya," ucap dia.

Syafrudin mengaku jumlah hewan kurban di 2022 ini lebih banyak dari tahun sebelumnya.

"Tahun sebelumnya hewan kurban kurang lebih ada 50 ekor dari berbagai jenis," katanya.

Wali Kota Syafrudin memakai Iduladha melihat pengorbanan yang dilakukan Nabi Ibrahim.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia