Gubernur Banten Tunjuk Deni Hermawan Jadi Plt Kepala Bapenda
banten.jpnn.com, SERANG - Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar menunjuk Asda III Deni Hermawan menjadi Plt Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda).
Deni resmi menggantikan Opar Sochari yang memasuki batas usia pensiun (BUP) per 1 April 2023.
Penunjukkan itu tertuang dalam surat perintah gubernur Banten Nomor 800/1148-BKD/2023.
Surat perintah ditandatangani langsung Pj Gubernur Banten Al Muktabar yang dikeluarkan per 31 Maret 2023.
Dasar pengangkatan Plt memperhatikan surat edaran (SE) Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor 1/SE/I/2021 tentang Kewenangan Pelaksana Harian dan Pelaksana Tugas Dalam Aspek Kepegawaian.
Ternyata ini alasan Deni Hermawan dipilih menjadi Plt kepala Bapenda Provinsi Banten.
Baca Juga:
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Banten Nana Supiana mengatakan Deni Hermawan dipilih menjadi Plt kepala Bapenda lantaran memiliki kapabilitas yang mumpuni.
"Pak Deni Hermawan (dipilih menjadi Plt kepala Bapenda, red). Karena kompeten, berpengalaman, dan visioner," jelas Nana. (mcr34/jpnn)
Pj Gubernur Banten Al Muktabar menunjuk Asda III Deni Hermawan menjadi Plt kepala Bapenda.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Abdul Malik Fajar
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News