Seba Badui 2023 Akan Digelar 27-30 April

Sebagai bentuk rasa syukur masyarakat Badui, dalam upacara Seba Badui itu mereka memberikan hasil pertanian ladang selama setahun, seperti padi huma, buah-buahan, petai, gula merah, makanan khas adat, dan pisang.
Upacara ritual Seba Badui merupakan puncak dari rangkaian adat masyarakat Badui setelah menjalani tradisi Kawalu, berupa puasa selama tiga bulan.
Kawasan tempat tinggal masyarakat Badui Dalam tertutup dari kunjungan wisatawan.
Wisatawan hanya diperbolehkan mengunjungi perkampungan masyarakat Badui Luar.
"Dengan Seba Badui itu tentu dapat memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa juga nilai -nilai toleransi,dimana bangsa ini memiliki keberagaman suku, budaya, sosial dan agama," demikian Jaro Saija. (antara/jpnn)
Pemkab Lebak menargetkan 30 ribu wisatawan domestik dan mancanegara hadir pada perayaan Seba Badui.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News