Mahasiswa Banten Tolak Kenaikan Harga BBM

Selasa, 06 September 2022 – 14:10 WIB
Mahasiswa Banten Tolak Kenaikan Harga BBM - JPNN.com Banten
Aksi saling dorong antara mahasiswa dengan personel kepolisian saat demo penolakan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di depan kantor DPRD Provinsi Banten, Senin (5/9). Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

"Sementara yang terakhir mendesak untuk memberantas mafia BBM bersubsidi," ujar Muhamad Nur Latif, Senin (5/9).

Demo dimulai sekitar pukul 13.30 WIB diikuti ratusan massa aksi yang berjalan dari kampus dua UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten menuju Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B).

Para mahasiswa itu berjalan sambil mengibarkan panji-panji organisasi masing-masing dibarengi dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Aksi unjuk rasa tersebut dilakukan di depan kantor DPRD Provinsi Banten, Jalan Raya Syekh Nawawi Albantani, Kecamatan Curug, Kota Serang.

Mahasiswa tidak bisa masuk ke dalam kantor dewan dikarenakan terlarang pagar tinggi serta dijaga ratusan personel kepolisian.

Humas Aksi Muhamad Nur Latif mengatakan unjuk rasa diikuti dari berbagai lintas organisasi mahasiswa, yang bersepakat menolak kenaikan BBM.

"Kami juga menuntut kepada pemerintah untuk menstabilkan bahan pokok," ucapnya.

Nur Latif beranggapan dari kenaikan harga BBM dapat mencekik hak-hak rakyat.

Mahasiswa Banten menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) yang dinilai mencekik hak-hak rakyat.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News