Rampas Motor, AA Pakai Jurus Bikin Linglung Korban

Selasa, 19 Juli 2022 – 19:00 WIB
Rampas Motor, AA Pakai Jurus Bikin Linglung Korban - JPNN.com Banten
Pelaku perampasan motor yang ditangkap Polsek Mauk, Selasa (19/7). Foto: Humas Polda Banten

banten.jpnn.com, CURUG - Jajaran Reskrim Polsek Mauk menangkap seorang pria yang telah melakukan penipuan dan penggelapan sepeda motor.

Pelaku berinisial AA (26), warga Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang.

"Sasaran pelaku anak di bawah umur. Seperti terakhir kejadian korbannya seorang pelajar SMP," ungkap Kapolresta Tangerang Kombes Raden Romdhon Natakusuma, Selasa (19/7).

Adapun modus tersangka dengan cara menggendam atau hipnotis korbannya.

"Seperti yang terjadi kepada seorang pelajar SMP di Kecamatan Kemiri yang menjadi korban," ujarnya.

Kombes Raden menjelaskan kronologi kejadian berawal saat korban mengikuti kegiatan ekstrakurikuler di sekolah.

Kemudian, tersangka tiba-tiba menghampiri dan meminta tolong untuk diantar ke sesuatu tempat, beralasan kerena sepeda motornya sedang mogok.

"Sesampainya pada TKP di Desa Kemiri korban langsung diturunkan dalam keadaan linglung. Tersangka lalu menggunakan motor itu dengan alasan akan membeli minum, tetapi, tidak pernah kembali lagi," kata dia.

Yang punya anak sebaiknya jangan diberikan menggunakan kendaraan. Pelaku rampas motor mengincar bocah di bawah umur.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News