Sebelum Pulang Kerja, Cek Prakiraan Cuaca untuk Wilayah Banten di Sini
banten.jpnn.com, SERANG - Beberapa wilayah di Banten diprakirakan akan diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat pada hari ini (12/10).
Berdasarkan informasi yang dihimpun JPNN Banten melalui laman resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), prakiraan cuaca untuk Kabupaten Serang yang meliputi Kecamatan Anyer dan Bojonegara pada siang ini diguyur hujan ringan.
"Sementara untuk prakiraan cuaca di wilayah Lebak yang mencakup enam kecamatan pada siang hari hujan ringan, ditutup malam dengan kondisi berawan," tuli BMKG.
Kemudian lanjut prakiraan cuaca di daerah Pandeglang diikut beberapa kecamatan, di antaranya Carita, Labuan diprediksi mengalami hujan ringan di siang hari sisanya dalam kondisi berawan.
"Kota Cilegon akan berawan," tulisnya.
Sementara untuk Kota Serang diprakirakan siang ini hujan ringan akan mengguyur. Kemudian ditutup malamnya dengan prediksi berawan.
Baca Juga:
Selanjutnya untuk Tangerang Raya meliputi Tigaraksa, Kota Tangerang, dan Serpong diprediksikan akan turun hujan ringan pada siang hari.
"Sementara pada dini hari berawan, paginya cerah berawan. Terakhir ditutup di malamnya dengan keadaan berawan, sedangkan suhunya mencapai 23-31 celsius," tulis BMKG. (mcr34/jpnn)
Simak prakiraan cuaca pada 12 Oktober 2022 yang terjadi di Provinsi Banten.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Abdul Malik Fajar
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News