Terminal Cadasari Pandeglang Telan Biaya Rp 1,6 Miliar, Sekarang Malah Terbengkalai

Sabtu, 25 Juni 2022 – 18:49 WIB
Terminal Cadasari Pandeglang Telan Biaya Rp 1,6 Miliar, Sekarang Malah Terbengkalai - JPNN.com Banten
Terminal Cadasari di Kabupaten Pandeglang yang terbengkalai, Sabtu (25/6). Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

"Nanti kami akan melakukan koordinasi dengan pekerjaan umum (PU) untuk diperbaiki jalannya," kata Tatang.

Kepala Bidang Angkutan Umum Dishub Kabupaten Pandeglang Berlyan Henny mengatakan terminal yang melayani trayek Cadasari-Serang dan Cadasari-Pendeglang ini belum berfungsi dengan baik meskipun sudah beroperasi sejak empat tahun lalu.

Dia menerangkan persolan rusaknya jalan menjadi masalah utama yang membuat sopir angkutan umum tidak ada yang mau mampir ke terminal.

"Selain dari akses jalan yang rusak, untuk biaya perawatan juga tidak ada untuk terminal dengan tipe C ini," kata Berlyan.

"Kami akan berusaha tahun ini menghubungi PU untuk perbaikan jalan," katanya. (mcr34/jpnn)

Begini alasan Dishub Pandeglang soal tidak terawatnya Terminal Cadasari padahal menghabiskan dana Rp 1,6 miliar.

Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Abdul Malik Fajar

Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News