Honorer Tenaga Administrasi Sekolah di Kabupaten Serang Tak Pernah Dapat Formasi PPPK

Kamis, 09 Februari 2023 – 17:57 WIB
Honorer Tenaga Administrasi Sekolah di Kabupaten Serang Tak Pernah Dapat Formasi PPPK - JPNN.com Banten
Forum Silaturahmi Tenaga Administrasi Sekolah (Forsitas) melakukan audiensi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Serang beberapa waktu lalu. Foto: Dokumentasi Forsitas Kabupaten Serang

banten.jpnn.com, KABUPATEN SERANG - Forum Silaturahmi Tenaga Administrasi Sekolah (Forsitas) Kabupaten Serang meminta disediakan formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) seleksi 2023.

Ketua Forsitas Kabupaten Serang Sarwani mengatakan pihaknya meminta tanaga administrasi sekolah mendapatkan formasi PPPK.

"Kami meminta formasi PPPK khusus tenaga administrasi sekolah, karena di beberapa daerah yang lain kuotanya ada. Namun, di Kabupaten Serang yang belum ada," ucap Sarwani kepada JPNN Banten, Kamis (9/2).

Sarwani menegaskan di sekolah itu tidak hanya ada guru. Tetapi, ada juga yang namanya tenaga kependidikan, yaitu administrasi sekolah.

"Tenaga kependidikan ini adalah jantungnya sekolah. Untuk daerah lain ada formasi PPPK teknis, yang menjadi pertanyaan kami kenapa Kabupaten Serang tidak ada," ujar dia.

Dia berharap Pemkab Serang ke depan menyediakan kuota PPPK untuk tenaga administrasi sekolah.

"Kami berharap supaya mendapatkan hak terkait PPPK. Kami juga bagian dari pendidikan di Kabupaten Serang," tuturnya.

Sarwani membeberkan tenaga kependidikan di Kabupaten Serang jumlahnya sekitar 1.500 orang yang tersebar di SD dan SMP.

Forsitas Kabupaten Serang meminta honorer tenaga administrasi sekolah mendapat formasi PPPK.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia