Walkot Benyamin Davnie: Muhammadiyah Solusi Pendidikan Formal Tangsel

Sabtu, 23 September 2023 – 20:36 WIB
Walkot Benyamin Davnie: Muhammadiyah Solusi Pendidikan Formal Tangsel - JPNN.com Banten
Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie (baju putih) bersama pengurus Muhammadiyah dan Aisyiyah. Foto: dok. Pimpinan Daerah Muhammadiyah

banten.jpnn.com, TANGSEL - Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) resmi dikukuhkan, Sabtu (23/9).

Pengukuhan digelar di Gedung Aula Blandongan Lt. 4 Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang Selatan.

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie menyampaikan tentang permasalahan pendidikan di Kota Tangerang Selatan yang selama proses PPDB mengalami permasalahan.

"Bagaimana putra-putri kita dapat terus bersekolah secara formal. Inilah upaya yang sedang dan selalu kami pikirkan," ucap Bang Ben -sapaan akrab Benyamin Davnie- yang hadir dalam acara itu.

Benyamin juga mengungkapkan saat ini pemerintah Kota Tangsel memiliki program "Ngider Sehat" dengan 108 orang yang terdiri dari tenaga medis berkeliling ke setiap kelurahan.

Mereka untuk memastikan bahwa masyarakat Kota Tangsel memiliki gizi cukup dan kesehatan yang terjamin.

Hal itu tentu sejalan dengan program utama Muhammadiyah, yaitu schooling, feeding, dan healing.

Dia juga mengatakan bahwa masih banyak tantangan ke depan. Baik secara infrastruktur, hukum atau hal lainnya.

Walkot Tangsel Benyamin Davnie menyampaikan harapan ke pengurus Muhammadiyah dan Aisyiyah yang baru dikukuhkan.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News