Akses Menuju Asrama Haji Banten Perlu Diperluas

Rabu, 03 Januari 2024 – 18:00 WIB
Akses Menuju Asrama Haji Banten Perlu Diperluas - JPNN.com Banten
Penjabat Wali Kota Tangerang Nurdin (tengah) meninjau Asrama Haji yang berlokasi di Cipondoh, Rabu (3/1/2024). ANTARA/HO-Pemkot Tangerang

banten.jpnn.com, TANGERANG - Jalan menuju Asrama Haji Banten terutama di sekitar Cipondoh Jalan Hasyim Ashari, Kota Tangerang, memerlukan pembangunan dan perluasan jalan agar tidak menimbulkan kemacetan.

Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin mengatakan jalan menuju asrama haji menjadi kewenangan Provinsi Banten.

“Diharapkan ke depan, percepatan perluasan dan akses jalan sekitar asrama haji dapat segera dilakukan, guna mengantisipasi dan mengatasi terjadinya kemacetan saat keluarga mengantar dan menjemput para jemaah haji, sehingga masyarakat dan pengguna jalan lainnya tidak terganggu,” kata Nurdin seusai meninjau Asrama Haji yang berlokasi di Cipondoh, Kota Tangerang, Rabu.

Nurdin mengatakan untuk mengatasi hal tersebut harus dilakukan dengan kerja sama.

“Untuk itu, mari kita terus berikan pelayanan haji yang lebih nyaman dan efisien bagi para jemaah,” kata dia.

Pj Wali Kota meninjau beberapa ruangan di Gedung Asrama Haji Cipondoh, seperti kamar ruang tunggu, ruang makan, dan ruang kesehatan.

Dia menyampaikan Asrama Haji Cipondoh merupakan salah satu sarana penting dalam penyelenggaraan ibadah haji di Kota Tangerang.

Dari hasil peninjauan yang dilakukan, dia mengatakan Gedung Asrama Haji Cipondoh atau Hotel Grand El Hajj siap digunakan untuk menyambut penyelenggaraan ibadah haji tahun 1445 Hijriah /2024 Masehi.

Jalan menuju asrama haji terutama di Jalan Hasyim Ashari, Kota Tangerang, perlu perluasan agar tidak menimbulkan kemacetan.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia