Doa Masyarakat Kota Serang untuk Korban Tragedi Kanjuruhan

Senin, 03 Oktober 2022 – 23:16 WIB
Doa Masyarakat Kota Serang untuk Korban Tragedi Kanjuruhan - JPNN.com Banten
Forkompinda bersama masyarakat Kota Serang menggelar doa bersama untuk korban dalam tragedi Kanjuruhan di Malang, Jawa Timur, Senin (3/10). Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN.com

banten.jpnn.com, KOTA SERANG - Forkopimda Kota Serang menginisiasi doa bersama untuk mengenang korban dalam tragedi Kanjuruhan di Malang, Jawa Timur.

Tragedi pada Sabtu (1/10) mengakibatkan 125 Aremania meninggal dunia setelah pertandingan Arema FC melawan Persebaya Surabaya.

Insiden itu memberikan duka mendalam untuk masyarakat Indonesia.

Seperti halnya yang dilakukan Forkompinda bersama ratusan masyarakat Kota Serang menggelar doa solidaritas.

Acara tersebut dihadiri Wali Kota Serang Syafrudin, Kapolresta Serang Kota Kombes Nugroho Arianto, Ketua Panpel Liga 3 Regional Banten Faisal, dan tamu undangan lainnya.

Doa bersama dimulai sekitar pukul 19.30 WIB bertempat di Stadion Maulana Yusuf, Kelurahan Sumurpecung, Kecamatan/Kota Serang.

Wali Kota Serang Syafrudin mengatakan doa bersama ditunjukkan untuk korban tragedi Kanjuruhan di Malang.

"Mudah-mudahan almarhum serta almarhumah diterima di sisi Allah SWT," ucap Syafrudin, Senin (3/10).

Tragedi Kanjuruhan memberikan duka mendalam untuk rakyat Indonesia, tak terkecuali masyarakat Kota Serang.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia