Vaksinasi Belum Optimal, Pemkab Lebak Terapkan PPKM Level 2

Sabtu, 06 Agustus 2022 – 18:47 WIB
Vaksinasi Belum Optimal, Pemkab Lebak Terapkan PPKM Level 2 - JPNN.com Banten
Pemkab Lebak terapkan PPKM Level 2 kendalikan Covid-19. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

Begitu juga pasien Covid-19 dari sebelumnya 13.900 orang kini menjadi 14.049 orang dan di antaranya 13.787 orang sembuh serta 227 orang meninggal dunia.

Karena itu, penerapan PPKM Level 2 agar masyarakat disiplin mematuhi prokes dan 5M guna mencegah penyebaran penyakit mematikan.

Dalam penerapan PPKM Level 2, kata dia, kegiatan ekonomi masyarakat dibolehkan dan dibatasi berbeda dengan PPKM Level 3 serta 4.

Namun, PPKM Level 2 diperlukan  kesadaran masyarakat untuk mematuhi prokes dan 5M, sebab peningkatan Covid-19 yang terjadi akibat mengabaikan prokes dan 5 M juga seringkali ke luar daerah.

"Kami tidak henti-hentinya mengajak masyarakat agar mematuhi prokes, 5M dan sukseskan vaksinasi untuk memutus mata rantai Covid-19," katanya.

Berdasarkan data Covid-19 di Kabupaten Lebak sampai Sabtu (6/8) tercatat 14.049 orang, 13.787 orang dinyatakan sembuh, 45 orang isolasi dan 227 orang meninggal dunia, demikian Triatno Supiyono. (antara/jpnn)

Guna mengendalikan pandemi Covid-19, Pemkab Lebak menerapkan PPKM Level 2.

Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News