Trantib Pakuhaji Tangerang Lapor Polisi Atas Perusakan Portal Masuk ke Padi Padi

Rabu, 31 Agustus 2022 – 20:09 WIB
Trantib Pakuhaji Tangerang Lapor Polisi Atas Perusakan Portal Masuk ke Padi Padi - JPNN.com Banten
Akses menuju pintu masuk kawasan wisata dan Padi Padi, Kramat, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang. Foto: Dokumentasi Kecamatan Pakuhaji

"Sudah melalui beberapa proses, ada pemanggilan pertama, kedua, ketiga, tidak ujug-ujug (pasang portal dan papan peringatan). Iya, sudah banyak, baik lisan maupun tulisan, kami datangkan Pol PP, menanyakanlah, surat perizinannya apa yang dimiliki," tegasnya.

Namun, upaya tersebut tidak digubris pemilik atau pengelola Padi Padi. Padahal, pihaknya bekerja sesuai dengan tugas dan kewenangan dalam menerapkan perda yang ada.

"Kami kerja normatif saja sesuai dengan aturan yang ada, perda yang ada, (usaha yang) tidak berizin kami kasih peringatan, teguran kami panggil,," jelas Asmawi.

Terkait tudingan kriminalisasi, Asmawi menyebut terlalu berlebihan dan mengada-ada.

"Ini murni soal perusakan. Tidak ada kaitan lain, apalagi kriminalisasi. Pembuatan portal itu kan pakai anggaran APBD. Dana APBD, plang penyetopan sementara, harus dipertanggungjawabkan. Kalau hilang dan dirusak bagaimana? Makanya kita lapor," katanya.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Zain Dwi Nugroho mengatakan terhadap pelaporan Trantib Kecamatan Pakuhaji pihaknya telah melakukan beberapa tahapan sesuai prosedur.

“Dari laporan tersebut kami lakukan proses penyelidikan, melakukan klarifikasi dengan pihak-pihak terkait, baik dari pelapor, terlapor hingga saksi-saksi. Dalam lidik juga kita temukan beberapa alat bukti yang menguatkan terhadap perkara yang dilaporkan,” tegasnya, Rabu (31/8).

“Jadi, ada dua alat bukti yang menunjukkan suatu peristiwa tindak pidana terkait perusakan secara bersama-sama terhadap barang,” sambung Kombes Zain.

Pihak Kecamatan Pakuhaji, Tangerang melaporkan oknum perusak portal dan papan peringatan menuju pintu masuk kawasan wisata dan Padi Padi ke polisi.
Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News