20 Bayi Dibuang Sepanjang 2022 di Banten, Pelakunya Bikin Miris

Jumat, 09 Desember 2022 – 17:49 WIB
20 Bayi Dibuang Sepanjang 2022 di Banten, Pelakunya Bikin Miris - JPNN.com Banten
Ketua Komnas Perlindungan Anak Provinsi Banten Hendry Gunawan. Foto: Dokumentasi Pribadi

"Bayi yang tidak teridentifikasi karena tubuhnya rusak. Dua bayi ditemukan di saluran irigasi dan satunya lagi berada dalam tumpukan sampah," jelas dia.

Hendry mengungkapkan rata-rata kasus pembuangan bayi dilakukan oleh ibu kandungnya sendiri, lantaran orang tua bayi itu masih berusia anak-anak atau remaja.

"Bayi yang dibuang disebabkan dari hubungan di luar pernikahan, akibat pergaulan bebas yang luput dari pengawasan orang tua," katanya.

Dia menegaskan orang tua memiliki peran penting untuk memutus mata rantai kekerasan yang terjadi. Orang tua perlu mencontoh langsung sisi positif dalam membangun pertemanan serta pergaulan sosial dari sang anak.

"Tentunya kejadian ini menjadi perhatian semua pihak, karena dalam Pasal 72 Undang-Undang tentang Perlindungan Anak mengatur itu," ujarnya. (mcr34/jpnn)

Motif 20 kasus pembuangan bayi terjadi sepanjang 2022 di Banten bikin sedih.

Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Abdul Malik Fajar

Facebook JPNN.com Banten Twitter JPNN.com Banten Pinterest JPNN.com Banten Linkedin JPNN.com Banten Flipboard JPNN.com Banten Line JPNN.com Banten JPNN.com Banten

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia