Puluhan Rumah di Tangerang Terendam Banjir Setelah Hujan Lebat
banten.jpnn.com, TANGERANG - Banjir merendam puluhan rumah di Desa Gelam Jaya, Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang akibat dari hujan lebat yang mengguyur seharian.
Air mulai merendam permukiman warga pada Minggu malam (26/2) sekitar pukul 22.00 WIB.
Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat mengatakan banjir disebabkan dari meluapnya air Sutu Ranca Gelam dan Sungai Cirarab.
"Sampai hari ini banjir masih merendam permukiman warga Desa Gelam Jaya," ucap Ujat, Senin (27/2).
Ujat membeberkan ada 25 kepala keluarga yang terdampak dari banjir luapan Sutu Ranca Gelam dan Sungai Cirarab.
"Data yang tercatat ada 50 jiwa yang terdampak, sebagian warga mengungsi di musala terdekat," ujar dia.
Baca Juga:
Dia mengungkapkan sampai saat ini volume air masih cukup tinggi yang merendam permukiman warga.
"Situasi terakhir ketinggian air kurang lebih sekitar satu meter," sambungnya. (mcr34/jpnn)
Banjir di Kecamatan Pasar Kemis, Tangerang berdampak pada puluhan keluarga.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Abdul Malik Fajar
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News